20170611

Review ; Water Slide Decal untuk Modifikasi model kit

Akhirnya setelah satu bulan ini team redaksi disibukkan testing berbagai toys baru sehingga tidak sempat menulis. Mulai hari ini team redaksi dapat menulis kembali. Kami akan segera menulis review satu-persatu dari semua yang telah kami testing pada bulan lalu.

Pertama-tama adalah review SUN Water Slide Decal. Pada bulan lalu team redaksi membelinya setelah browsing online untuk custom decals gundam dan menemukan kertas SUN Water Slide Decal ini. 


Water Slide Decal ini tersedia dalam 2 varian yaitu dasar putih & dasar transparant. Yang team redaksi Boys Never Grown Up beli adalah yang dasar putih. Dengan dasar warna putih dapat digunakan pada dasar yang berwarna gelap. Yang pasti butuh ketelatenan untuk memotongnya agar memperoleh hasil yang diinginkan. Dan untuk safe area harus dicetak dengan warna yang mirip dengan warna bidang yang ditempelkan. Untuk decal transparant hanya dapat digunakan untuk bidang dasar putih atau warna terang, karena sebenarnya tinta printer itu hasilnya semi transparant.
Proses perendaman decal.

Oke langsung saja kita masuk ke reviewnya. Pertama adalah dari proses pembuatannya sangat mudah, tinggal membuat desainnya lalu mencetaknya menggunakan printer inkjet. Sebagai catatan meski sebenarnya cepat kering, namun daya serap dan pengeringannya tidak secepat kertas foto biasa. Jadi jika ingin mencetak beberapa lembar, sebaiknya satu persatu dengan begitu tidak terjadi hasil cetak yang sebelumnya tergeser oleh cetakan selanjutnya dan ada yang luntur. Meski ini jarang terjadi, namun sebaiknya berjaga-jaga.

Untuk warna & gradasi hasilnya cukup bagus seperti pada photo paper. Untuk pertemuan antara dua warna contras juga tajam, sehingga cocok untuk membuat detail yang kecil seperti teks. Namun karena keterbatasan printer rumahan yang tidak bisa mencetak teks sangat kecil, misalkan untuk membuat custom decal gundam seperti decal "warning" yang biasanya sangat kecil. Sehingga jika untuk membuat decal "warning" yang ukurannya super kecil tersebut, menurut redaksi hanya dapat digunakan untuk Perfect Grade saja. Untuk Master Grade, Real Grade, & High Grade sudah diluar kemampuan printernya. Jika untuk kertasnya sepertinya masih mampu untuk membuat lebih kecil lagi, sayang printernya yang redaksi Boys Never Grown Up miliki tidak mampu untuk mencetak teks yang sangat kecil.
Hasil Water decal pada logam.

Selanjutnya mengenai daya lekatnya dan pemasangan untuk ke plastik dan logam cukup kuat, hasilnya tipis sekali. Perlu dicoating dengan clear agar tidak mudah tergores & lebih awet. Kesimpulannya asalkan kita membuatnya dengan desain gambar yang memiliki resolusi tinggi, hasilnya sebagus jika membeli custom decal pabrikan untuk model kits & gundam. Sedikit pro-tips jika membuat custom decal gunakan program vector untuk membuat desain decalnya, hasilnya dapat lebih tajam untuk bagian-bagian yang kecil.

Sebagai contohnya, kami gunakan untuk membuat decal logo Neo Zeon & Anaheim Electronics pada iPad.

No comments:

Post a Comment

Prediksi Final GBWC 2019

GBWC 2019 yang merupakan event kompetisi Gundam Official dari Bandai & Sunrise akan memasuki babak final pada 8 Desember 2019. Yang arti...