20180306

List Limited FG & HG RX 78-2

Jika kita membicarakan Gundam tentunya saja yang menjadi central dari serial franchise anime ini adalah RX 78-2. Mecha tokoh utama yang mengawali gundam universe. Tentunya Gundam RX 78-2 adalah yang paling banyak dikoleksi dan merupakan Gundam dengan limited kit terbanyak. Di antara modeller Indonesia sendiri RX 78-2 disebut dengan Mbah-e Gundam, karena semua berawal dari RX 78-2 ini. 

Berikut adalah list beberapa list limited Not For Sale FG & HG RX 78-2 yang limited sekali bahkan ada yang termasuk  super limited :


NG 1/144
1/144 RX 78-2 Gundam Clear Metallic Version (Bandai Hobby Center) - 2006
Hadiah untuk undangan pembukaan Bandai Hobby Center 2006
Estimasi kurang dari 1000 kit



1/144 RX 78-2 Gundam Gold Version (Newtype Magazine) - 2009
Hadiah luck draw dari majalah Newtype 2009. Estimasi harga ¥ 4.000



HG 1/144
1/144 RX 78-2 Gundam Memorial 24K Coating Ver (Mobile Suit Gundam 30th Anniversary) - 2009
Estimasi harga Y75.000


1/144 RX 78-2 Gundam G30th (Mitsui Sumitomo Visa Card Ver.) - 2011
Hadiah bagi pengajuan Visa Card bertema gundam pada Des 20 2010 khusus warga jepang. Estimasi sekitar 5.000 kit keluar pada 2011. Harga sekitar ¥ 8.600


1/144 RX 78-2 Gundam Ver. 30th Smoke Black Clear - 2013, 2014, 2015
Merupakan hadiah GBWC 2013, 2014, & 2015 (china Only) untuk pemenang regional pada masing-masing negara peserta GBWC.




1/144 RX 78-2 Gundam Ver. 30th Dengeki Blue Clear Ver. - 2014
Merupakan hadiah untuk 300 modeller yang lolos babak pertama Dengeki Gunpla King 2014. Estimasi harga ¥ 9.500.




HGUC RX 78-2 Gundam Smoke Black Clear Ver. (Revive Ver) - 2016, 2017
Hadiah dari GBWC 2016 & 2017 untuk pemenang GBWC regional pada masing-masing negara.


1/144 RX 78-2 Gundam Clear Red Ver (19th Ora Zaku Championship - Hobby Japan) - 2016
Hadiah untuk peserta Ora Zaku Championship - Hobby Japan Magazine yang lolos babak pertama. 


HGUC 1/144 RX-78-2 Gundam CoCoICHI Extra Finish Ver. (Gundam × CoCoICHI Campaign 2017) - 2017
Merupakan kolaborasi brand antara Bandai dengan Cury House CoCo Ichibanya. Diberikan sebagai lucky draw kepada pembeli CoCo Ichibanya selama masa promosi dengan pembelian Y900.




The Gundam Base Tokyo Exclusive: HG 1/144 The Gundam Base Limited Prize RX-78-2 Gundam (Gold Coating) - 2017
Merupakan limited prize bagi Limited Member Gundam Base Tokyo.


Pada forum lelang di Jepang harga kit ini mencapai Y19.900, harga pada lelang naik cukup tinggi karena hadiah ini telah habis dari Gundam Base Tokyo & tidak diketahui secara pasti berapa jumlah total kit yang dibagikan Gundam Base Tokyo. Hal lain yang mempengaruhi harga lelang adalah jumlah Kit yang masih dalam kondisi MIB tidak diketahui secara pasti. Berikut adalah video Unboxing dari pemilik kit ini yang berasal dari Indonesia.


Untuk list Limited Not For Sale MG & PG RX 78-2 akan dimuat dalam artikel terpisah di Boys Never Grown Up.

No comments:

Post a Comment

Prediksi Final GBWC 2019

GBWC 2019 yang merupakan event kompetisi Gundam Official dari Bandai & Sunrise akan memasuki babak final pada 8 Desember 2019. Yang arti...